Dari 590 Juta ke 4,3 Milyar: Strategi Scale-Up Project D****zer Bersama Mierakigai

Background

Project D****zer adalah brand yang bergerak di industri DIY dan alat tulis kantor (ATK). Dengan persaingan yang ketat, tantangan utama mereka adalah meningkatkan revenue secara berkelanjutan dengan strategi yang efektif. Mierakigai hadir untuk membantu mereka dalam strategi ads performance guna mencapai pertumbuhan bisnis yang signifikan.

Objective

Kami memiliki satu goal utama: Revenue Growth. Strategi yang kami gunakan adalah scale-up budget ads pada winning product dan mencari funneling baru untuk menjangkau target audience yang lebih luas. Selain itu, kami juga memanfaatkan KOL Nano-Mikro untuk meningkatkan awareness dan mendorong penjualan.

Challenges & Strategi

Dalam perjalanan scaling, kami menghadapi beberapa tantangan:

  • Menemukan funneling baru: Tahun 2024, kami mulai menguji berbagai funnel baru untuk mengarahkan produk winning agar mendapatkan traffic lebih tinggi dan meningkatkan probabilitas penjualan.

  • Optimalisasi Ads Performance: Dengan pendekatan berbasis data, kami terus mengoptimalkan strategi ads guna meningkatkan konversi.

  • Kolaborasi dengan KOL Nano-Mikro: Untuk meningkatkan brand awareness secara organik, kami bekerja sama dengan KOL skala kecil yang memiliki engagement tinggi di komunitas mereka.

Beberapa langkah yang kami lakukan:

  • Optimasi Winning Product: Fokus pada produk dengan performa terbaik berdasarkan data penjualan dan engagement.

  • Redistribusi Budget Ads: Scaling ads dengan alokasi budget yang lebih agresif pada strategi funneling yang terbukti efektif.

  • Testing dan Iterasi: Split testing berbagai angle kreatif, copywriting, dan strategi bidding untuk mendapatkan hasil terbaik.

  • Monitoring Real-time & Optimasi Harian: Pendekatan berbasis data untuk memastikan ads tetap efisien dan profitable.

Hasil yang Dicapai

2022 (Tahun Pertama)

  • Revenue: 590 Juta

2023 (Tahun Kedua)

  • Revenue: 1,7 Milyar

2024 (Tahun Ketiga)

  • Revenue: 4,3 Milyar

Takeaways

Eksplorasi Funnel Baru: Jangan terpaku pada satu sumber traffic. Eksplorasi dan pengujian funnel baru bisa membuka peluang pertumbuhan yang besar.

Data-Driven Scaling: Menjalankan ads tanpa analisis yang mendalam hanya akan membuang budget. Dengan fokus pada winning product dan data penjualan, scaling bisa lebih efektif.

KOL Marketing yang Efektif: Kolaborasi dengan KOL Nano-Mikro terbukti meningkatkan awareness dan konversi tanpa menghabiskan budget besar.

Kesimpulan

Project D****zer berhasil mengalami pertumbuhan revenue yang luar biasa, dari 590 Juta di 2022 menjadi 4,3 Milyar di 2024. Dengan strategi ads yang tepat, fleksibilitas dalam menghadapi perubahan pasar, serta eksplorasi funneling baru, pertumbuhan bisnis yang signifikan bisa dicapai dalam waktu yang relatif singkat.

Mierakigai siap membantu bisnis Anda mencapai growth yang optimal dengan strategi digital marketing berbasis performance!